Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bank Sulutgo Tutup Sementara Kantor Cabang Pembantu Tagulandang

- 19 April 2024, 01:05 WIB
Kolase foto: pengumuman Bank Sulutgo
Kolase foto: pengumuman Bank Sulutgo /Bank Sulutgo /Instagram

JOURNALTELEGRAF - Erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro Provinsi Sulawesi Utara berdampak signifikan terhadap perekonomian di wilayah itu 

Salah satunya pelayanan jasa keuangan di sejumlah perbankan yang ada di Kecamatan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro yang menjadi lokasi terdampak langsung aktifitas gunung Ruang.

Baca Juga: 828 Warga di-2 Desa Mengungsi Dampak Erupsi Gunung Ruang, Sebagian Dievakuasi Keluar Kabupaten Sitaro

Bank Sulutgo (BSG) yang merupakan bank milik pemerintah daerah Sulawesi Utara dan Gorontalo mulai menutup aktivitas di Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tagulandang mulai, Kamis 18 April 2024.

"Kepada seluruh nasabah, Kantor Cabang Pembantu Tagulandang ditutup operasional akibat bencana alam erupsi vulkanik gunung. Penutupan mulai hari ini hingga pemberitahuan selanjutnya," tulis BSG dikutip dari laman Instagram @banksulutgo, Jumat 19 April 2024.

Pihak manajemen juga memohon maaf atas ketidaknyamanan tersebut, namun demi keselamatan bersama, hal tersebut harus dilakukan.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya dan harap selalu berhati-hati," pungkas BSG dalam unggahannya.***

Editor: Arham Licin

Sumber: Mudatsir Sulaiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x