Polresta Manado Pantau SPBU Pastikan Penyaluran BBM Bersubsidi Aman

- 1 April 2024, 14:20 WIB
Polisi pantau SPBU di Kota Manado
Polisi pantau SPBU di Kota Manado /Humas Polri/

JOURNALTELEGRAF - Dalam rangka memastikan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) berjalan aman di wilayah Kota Manado, kepolisian resor kota (Polresta) Manado melakukan pemantauan di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). 

 

Pemantauan penyaluran BBM bersubsidi ini juga untuk memastikan bahwa seluruh SPBU di wilayah ibukota Sulawesi Utara itu tercukupi menjelang libur panjang hari raya Idul Fitri. 

 

Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono mengatakan, hasil pemantauan menunjukkan bahwa stok BBM yang tersedia di beberapa SPBU wilayah tersebut masih cukup.

Baca Juga: Gelar Razia Balap Liar, Satlantas Polresta Manado Jaring 5 Ranmor

“Sebagian besar masih memiliki stok yang cukup untuk solar, dengan beberapa pengecualian yang memiliki stok yang menipis. Meskipun demikian, tidak ada SPBU yang melaporkan kehabisan stok solar pada saat pemantauan dilakukan,” kata Ipda Agus, Minggu 31 Maret 2024.

 

Langkah preventif dilakukan untuk memastikan semua SPBU beroperasi normal dan tidak terjadi kekosongan atau pun kelangkaan BBM bersubsidi di Kota Manado. 

 

Halaman:

Editor: Arham Licin

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah