Jangan Lupa Besok Basgilano dan Vicky Salamor Bakal Ramaikan Peluncuran Pilkada 2024 di Kota Bitung

- 13 Juni 2024, 19:59 WIB
Kolase/Ketua KPU Kota Bitung, Deslie Sumampouw
Kolase/Ketua KPU Kota Bitung, Deslie Sumampouw /Property by Journal Telegraf dan KPU Kota Bitung/

JOURNALTELEGRAF - KPU Kota Bitung akan melaksanakan peluncuran pemilihan walikota dan wakil walikota pada Pilkada Serentak tahun 2024 di Stadion Duasudara, Jumat 14 Juni 2024 pukul 18.30 WITA.

Peluncuran atau launching Pilkada Serentak 2024 ini akan menyajikan hiburan menarik dengan penampilan musisi Kota Bitung dan Sulawesi Utara. Diantaranya, Basgilano, dan Vicky Salamor. Selain itu, hadir juga Seniman dan pegiat Pemilu Sulawesi Utara, Jamal Rahmat Iroth, dan dimeriahkan juga oleh Nona Manado Line Dance, serta master of ceremony, Daniel dan Aprilia.

Baca Juga: Pilkada 2024: Ketua KPU Kota Bitung Deslie Sumampouw Resmi Lantik Ratusan Anggota PPS

Ketua KPU Kota Bitung, Deslie Sumampouw, mengajak seluruh masyarakat Kota Bitung untuk ikut serta menyukseskan pemilihan gubernur dan wakil gubernur serta walikota dan wakil walikota pada Pilkada 2024 mendatang.

"Saya mengajak seluruh masyarakat, mari sama sama kita sukseskan Pilkada serentak tahun 2024 di Kota Bitung," kata Deslie Sumampouw, Kamis 13 Juni 2024.

Tahap dan Jadwal Penyelenggaraan Pilkada 2024

1. Pemenuhan Persyaratan Dukungan Pasangan Calon Perseorangan :
Minggu, 5 Mei 2024 - Senin, 19 Agustus 2024

2. Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon :
Sabtu, 24 Agustus 2024 - Senin, 26 Agustus 2024

3. Pendaftaran Pasangan Calon :
Selasa, 27 Agustus 2024 - Kamis, 29 Agustus 2024

4. Penelitian Pasangan Calon :
Selasa, 27 Agustus 2024 - Sabtu, 21 September 2024

5. Penetapan Pasangan Calon :
Selasa, 22 September 2024 - Sabtu, 22 September 2024

Halaman:

Editor: Arham Licin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah