Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Lengkuas

- 10 Juni 2024, 16:45 WIB
Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Lengkuas
Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Lengkuas /Facebook /

JOURNALTELEGRAF - Ayam Goreng Lengkuas adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang banyak digemari, citarasa gurih dan manis yang berasal dari campuran rempah rempah terbaik membuat makanan ini sangat cocok dinikmati bersama keluarga.

Bagi kamu yang ingin mencoba membuat sendiri kuliner ini, resep dari Chef Renata bisa dicoba.

Bahan Bahan

- 500 gram daging ayam, potong sesuai selera
- 2 lembar daun jeruk purut
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 100 gram santan kental
- Air secukupnya
- Minyak untuk menggoreng ayam

Bumbu Halus

- 150 gram lengkuas parut, bisa ditambah sesuai kebutuhan.
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 3 buah kemiri sangrai
- 1/2 sdm ketumbar
- 1/2 sdt merica butir
- 2 ruas jari kunyit
- 2 ruas jari jahe
- Garam secukupnya

Cara Memasak

1. Tumis bumbu halus lalu tambahkan daun salam, daun jeruk dan serai geprek sambil diaduk sampai tercium bumbu wangi dan matang.

2. Masukkan ayam yang sudah dipotong, beri tambahan air secukupnya. Masak sampai ayam hampir matang.

3. Tambahkan santan kental dan aduk sambil ayamnya dibalik agar santan tercampur dengan rata. Kecilkan api. Tunggu sampai ayam matang.

4. Angkat ayam dan sisihkan bumbunya. Lalu goreng ayam dengan api sedang sampai kuning kecoklatan.

5. Terakhir, goreng bumbu yang sudah disisihkan tadi dengan api kecil.

6. Angkat lalu taburkan diatas ayam goreng. Selamat mencoba.***

Editor: Arham Licin

Sumber: Facebook Chef Renata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah