DPC PDI-P Sangihe Gelar Rapat Internal Pengurus, Makagansa Dikabarkan 'Marah-Marah'

- 25 April 2024, 00:12 WIB
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Sangihe, Hironimus Rompas Makagansa
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Sangihe, Hironimus Rompas Makagansa /Dendy Abram/

JOURNALTELEGRAF - Seakan dihantam badai dan dilanda gempa, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Sangihe tiba-tiba menggelar rapat internal pengurus secara mendadak pada Rabu, 24 Januari 2024.

 

 

Rapat internal DPC PDI Perjuangan Sangihe kali ini terkesan mendadak, sebab beberapa pengurus yang berstatus sebagai anggota aktif DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe terpaksa harus meluangkan waktu untuk datang ke Kantor DPC PDI Perjuangan Sangihe pada rabu siang itu. Disementara beberapa dari mereka masih tengah melaksanakan agenda reses sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada rakyat di dapil masing-masing.

 

 

Santer dikabarkan, rapat yang terkesan dadakan itu digelar karena adanya pesan dan arahan dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) untuk penambahan/perpanjangan masa jabatan pengurus partai, serta evaluasi kinerja ketua partai secara spesifik.

 

 

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Sangihe, Hironimus Rompas Makagansa ketika dikonfirmasi perihal kebenaran informasi akan pelaksanaan rapat tersebut mengatakan bahwa fokus rapat hanya membahas pasca hasil putusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas gugatan sengketa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dan kesiapan partai.

 

 

"Yang dibahas tadi adalah sikap partai menghadapi pasca putusan MK dan juga Pilkada. Jadi yang bicara tadi wakil ketua bidang organisasi sehingga fokus pembicaraan tadi adalah bagaimana kita dari partai memperkuat struktur organisasi, yang selanjutnya akan dilakukan konsolidasi dan sosialisasi program partai. Jadi rapat ini untuk kepentingan 5 tahun kedepan," terang Makagansa.

 

 

Sementara terkait informasi bahwa rapat tersebut ikut membahas nasibnya sebagai ketua partai jelang perhelatan pilkada, Makagansa meluruskan bilamana rapat tersebut sesungguhnya adalah rapat evaluasi kinerja semua DPC dan DPD pasca Pileg 2024.

 

 

"Itu evaluasi kinerja setelah Pileg. maka semua DPC dan DPD itu dievaluasi. Indikator evaluasinya adalah hasil pemenangan di Pileg. Bila ada DPC-DPD yang dulunya memperoleh  5 kursi dan sekarang menurun menjadi 4 kursi, itu dibedah. Kenapa terjadi penurunan. Tapi bila ada yang mengalami peningkatan dari sebelumnya 5 kursi dan kini naik jadi 6 kursi, dibedah lagi apa yang menjadi indikatornya sampai bisa terjadi peningkatan," jelas Makagansa.

 

 

Disentil perihal isu adanya dualisme kepemimpinan atau terciptanya persaingan dua kubu dalam internal PDI Perjuangan Sangihe, Makagansa langsung menepisnya. Dia menyatakan bahwa isu itu tidak benar dan tidak ada, sebab PDI Perjuangan Sangihe sampai detik ini baik-baik saja.

 

 

"Dari kami tidak terjadi hal seperti itu, mungkin isu-isu itu bisa dikonfirmasi kembali kepada sumber yang memberikan informasi tersebut," ujar Makagansa sembari senyum menyeringai.

 

 

Sedangkan terkait kesiapan PDI Perjuangan jelang Pilkada Sangihe, dalam hal penentuan calon yang akan diusung oleh partai, jawaban Makagansa masih sama seperti sebelum-sebelumnya.

 

 

"Kita belum membicarakan itu," singkat Makagansa yang langsung mengunci sesi wawancara.

 

 

Rapat yang digelar oleh DPC PDI Perjuangan pada rabu siang, memang masih menyisakan tanda tanya besar; sebab baik bendahara, sekretaris dan beberapa pengurus partai lainnya pulang secara terpisah dengan wajah tampak kaku tanpa senyuman. Tidak seperti gelaran rapat biasanya, para petinggi partai keluar bersama-sama dengan senyum lebar saat rapat telah usai digelar.

 

 

Bahkan menjelang berita ini diturunkan, beberapa sumber kepada awak media journaltelegraf.pikiran-rakyat.com memberikan keterangan dan informasi bilamana Makagansa 'marah-marah' saat rapat, dikarenakan dirinya merasa terusik akan informasi bahwa posisi Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe periode 2024-2029 kuat dugaan akan diberikan kepada Erlando G. Silangen.***

Editor: Dendy Abram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah