INFO PENTING: Aku Media Sosial Perusahaan Otobus di Makassar Diretas, Ini Kata Manajemennya

- 24 April 2024, 22:41 WIB
Armada Zafa Trans
Armada Zafa Trans /Facebook/

JOURNALTELEGRAF - Salah Satu akun media sosial Perusahaan Otobus (PO) yang berbasis di Sulawesi Selatan dikabarkan diretas.

Akun media sosial Facebook milik PO Zafa Trans tersebut sudah diretas dan diharapkan kepada masyarakat, khususnya para pengguna armada bus tersebut untuk berhati-hati.

Baca Juga: Update Jadwal Keberangkatan Bus Zafa Trans Rute Makassar-Mamuju dan Makassar-Palopo

Dalam unggahannya di akun media sosial Facebook yang baru bernama Zafa Trans New seperti dikutip Journal Telegraf, Rabu 24 April 2024, pihak manajemen perusahaan itu akan terus berupaya mengambil kembali akun itu

"Disampaikan bahwa akun Facebook ZafaTrans sebagaimana dalam gambar ini adalah akun lama yang di-hack oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Kami terus berupaya mengambil alih akun tersebut dan telah melaporkan kepada Facebook" tulis Zafa Trans New.

Kolase foto akun media sosial Facebook Zafa Trans
Kolase foto akun media sosial Facebook Zafa Trans Facebook

Adapun segala bentuk informasi yang disampaikan akun itu, masyarakat diminta untuk mengabaikannya.

"Mohon diabaikan, atau dilaporkan sebagai akun palsu jika ada aktivitas dari FB tersebut yang mengatasnamakan Zafa Trans," tulisnya lagi.

Pihak manajemen juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pelanggan setia Zafa Trans, mitra kerja, maupun seluruh masyarakat yang bersedia melakukan proses unlike atau unfriend akun yang dimaksud.

"Kami sangat berterima kasih sekiranya Bapak/Ibu Pelanggan, mitra kerja, sahabat Zafa Trans berkenan melepaskan akun tersebut dari daftar pertemanan.
Akun FB resmi Zafa Trans saat ini adalah akun ini dengan Nama: Zafa Trans New.
Terima Kasih. Manajemen Zafa Trans," pungkas Zafa Trans New dalam unggahannya.***

Editor: Arham Licin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x