Update Terkini BMKG Sulut Tanggal 26-28 April 2024, Waspada Cuaca Ekstrim di Wilayah Ini

- 25 April 2024, 23:18 WIB
Ilustrasi- Simak Informasi dan penjelasan BMKG imbau waspada cuaca ekstrim, berikut doa yang dianjurkan saat angin kencang dan terjadinya pertanda buruk.
Ilustrasi- Simak Informasi dan penjelasan BMKG imbau waspada cuaca ekstrim, berikut doa yang dianjurkan saat angin kencang dan terjadinya pertanda buruk. /Pixabay/@GB_Photo

JOURNALTELEGRAF - Badan Metereologi Klimaks dan Geofisika (BMKG) Sulawesi Utara kembali merilis prakiraan cuaca pada tanggal 26-28April 2024.

BMKG mengimbau kepada seluruh pihak agar mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada rentang waktu tersebut.

Baca Juga: Waspada Prakiraan Cuaca BMKG, Mulai Besok Kota Bitung dan Manado Akan Dilanda Hujan Deras

Tidak hanya itu, BMKG juga menyebut bahwa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat akan disertai petir atau kilat serta angin kencang.

Adapun wilayah yang akan terdampak cuaca ekstrim tersebut pada tanggal 26 April 2024 adalah Kabupaten Kepulauan Talaud.

Sedangkan untuk tanggal 27 April 2024 diprediksi akan terjadi di Kota Manado, Kota Bitung, Tomohon, Kotamobagu, Kabupaten Minahasa, Minahasa Selatan, Minahasa Utara,  Bolmong, Bolmong Selatan, Kepulauan Sangihe, dan Kepulauan Talaud.

Sedangkan pada tanggal 28 April 2024 diprediksi akan terjadi di Kota Manado Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Selatan, dan Kepulauan Talaud.***

Editor: Arham Licin

Sumber: BMKG Sulawesi Utara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x