Bupati Morut Buka Kegiatan Bimbingan Manasik Calon Jama'ah Haji Pemda Morut Tahun 1445 H/ 2024 M

- 26 April 2024, 17:35 WIB
/

JOURNALTELEGRAF - Bupati Morowali Utara Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS buka kegiatan Bimbingan Manasik Calon Jama'ah Haji Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara Tahun 1445 H/ 2024 M, di Masjid Nurul Qolbi Kantor Bupati pada Jumat siang, 26 April 2024.

 

Bimbingan Manasik ini akan diikuti oleh 45 orang calon jama'ah haji yang berasal dari Kabupaten Morowali Utara dan rencananya akan diberangkatkan ke Kota Palu beberapa hari mendatang.

 

Sesaat sebelum membuka, Bupati Delis mengucapkan selamat kepada para calon Jama'ah Haji yang hadir karena akan menunaikan salah satu ibadah yang sangat penting bagi umat muslim yang ada di seluruh Indonesia ini.

 

Menurutnya, untuk dapat menunaikan ibadah Haji harus melalui proses antrian yang sangat panjang. Oleh karena itu, para calon jama'ah Haji wajib mempersiapkan diri baik secara fisik, mental dan juga spiritual.

 

"Sebuah kesyukuran bagi orang tua dan saudara-saudara kami yang tahun ini memperoleh keberkahan dan kesempatan untuk dapat menunaikan ibadah Haji", ujar Bupati. 

Halaman:

Editor: Legitha Aswardy

Sumber: Artomo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x