Gen-Z Wajib Kenal Sosok Caleg Golkar Dari Dapil IV Kota Bitung Ini

- 7 Januari 2024, 13:11 WIB
Muhammad Farhan Yusuf anak muda yang berani ikuti kerasnya kontestasi politik Pemilu 2024 di kota Bitung
Muhammad Farhan Yusuf anak muda yang berani ikuti kerasnya kontestasi politik Pemilu 2024 di kota Bitung /Journal Telegraf /

Farhan, sapaan akrab pria kelahiran Bau Bau, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara itu menghabiskan masa sekolah menengah pertamanya  di Pondok Pesantren Gontor Ponorogo dan sekolah menengah atas di Pondok Pesantren Arafah Kota Bitung.

 

Alumni Fakultas Hukum, Universitas Muslim Indonesia Makassar ini mengaku maju dalam kontestasi politik pada tahun 2024, dengan satu tujuan berbakti untuk kepentingan masyarakat.

 

"Saya tidak menjanjikan apa apa ketika saya terpilih sebagai Anggota DPRD. Kecuali dengan segenap hati, pikiran dan  kemampuan untuk bekerja dengan sungguh sungguh melaksanakan tugas, fungsi, hak, kewenangan dan tanggungjawab sebagai Anggota DPRD Kota Bitung Priode 2024-2029," kata pria yang masuk kategori GenZ ini.

 

Farhan saat ini merupakan Advokat  Magang Peradi dan menunggu pengambilan Sumpah Pengadilan Tinggi. Selain itu dia juga dipercaya menjadi Ketua Bidang Hukum, HAM dan Advokasi, Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan atau IPSS Kota Bitung, Wakil Sekertaris LPBH NU Kota Bitung, Manager Stand UP Kota Bitung, juga sebagai Wakil Kepala Buruh Bagasi di TKBM Pelabuhan Bitung.

 

Banyak belajar politik dari sang ayah, Mohammad Yusuf Sultan, Farhan hanya meminta doa dan dukungan seluruh masyarakat Kota Bitung untuk terus melanjutkan ikhtiar politiknya.

 

Halaman:

Editor: Arham Licin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah