Begini Cara Membuat Burasa, Hidangan Khas Lebaran Suku Bugis-Makassar

- 9 April 2024, 05:18 WIB
Buras atau Burasa, Hidangan Khas Lebaran Suku Bugis-Makassar
Buras atau Burasa, Hidangan Khas Lebaran Suku Bugis-Makassar /Facebook/

JOURNALTELEGRAF - Salah satu makanan khas Sulawesi Selatan yang mayoritas etnis Bugis dan Makassar di hari raya Idul Fitri adalah Buras atau Burasa. 

Tanpa makanan berbahan dasar beras ini, hari raya nan fitri serasa berbeda bagi warga Sulawesi Selatan, baik yang ada di daerah Sulsel, maupun yang tersebar di perantauan.

Baca Juga: Lucu dan Unik, Ini 10 Ucapan Lebaran 2024 Pakai PantunBerikut cara membuat Buras atau Burasa : 

Bahan-bahan

- 4 kilogram beras atau sesuai kebutuhan

- 4 Butir kelapa tua parut atau sesuai jumlah beras yang disediakan

- Garam secukupnya

- 2 Batang serai di geprek

- 1 sendok makan gula pasir

- 4 Siung bawang merah,iris tipis

- Daun pisang yang sudah dijemur biar layu untuk membungkus

- Tali rafia untuk mengikat burasnya nanti. 

Cara Membuat

1. Peras kelapa parut dengan air, kelapa-nya bisa diperas 2 kali, lalu ambil santannya 5000 ml/5 liter. Nisa juga menggunakan santan yang tersedia dalam kemasan tapi dengan catatan tidak segurih santan kelapa alami. Kemudian masukkan santan, beras yang sudah dicuci bersih, garam, gula pasir, serai geprek, gula pasir, bawang merah iris kedalam wajan kemudian masak hingga air santan menyusut.

Jangan lupa koreksi rasanya. Setelah itu angkat, tunggu agak dingin lalu dibungkus adonan Buras dengan daun pisang yang sudah disiapkan, lalu selanjutnya ikat bungkusan dengan tali rafia. Saat membungkus, 2 atau 3 bisa juga sampai 4 bungkus diikat menjadi satu.

2. Kemudian, rebus Buras yang sudah terikat rapi, dengan posisi semua Buras tenggelam. Lama perebusan ini bisa dilakukan selama mungkin. Tujuannya agar rasa Buras semakin gurih, apalagi jika direbus menggunakan kayu api. Saat merebus, air dalam panci akan menyusut, jika menyusut, terus tambahkan air. Jika sudah masak, angkat Buras dan tiriskan.***

Editor: Arham Licin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah